Saturday, March 28, 2015

Berita bola : Lawan Georgia, Schweinsteiger Akan Jadi Starter

Berita bola : Lawan Georgia, Schweinsteiger Akan Jadi Starter

sumber berita Lawan Georgia, Schweinsteiger Akan Jadi Starter : detik.com
Tbilisi - Untuk pertama kalinya setelah Piala Dunia 2014, Bastian Schweinsteiger akan tampil untuk tim nasional Jerman. Dia akan diturunkan sejak awal saat Jerman melawan Georgia di kualifikasi Piala Eropa 2016.

Schweinsteiger diganggun cedera lutut setelah sukses mengantar Jerman menjuarai Piala Dunia 2014. Gelandang berusia 30 tahun itu pun beberapa kali absen membela Die Mannschaft.

Kini Schweinsteiger sudah pulih dan kembali masuk ke skuat timnas Jerman. Setelah hanya jadi pemain cadangan saat Jerman menghadapi Australia di laga persahabatan beberapa hari lalu, Schweinsteiger akan diturunkan sejak awal di pertandingan melawan Georgia, Minggu (29/3/201).

"Schweinsteiger akan main sejak menit pertama. Susunan pemain kami secara umum adalah menyerang," ujar pelatih Jerman Joachim Loew seperti dikutip Soccerway.

"Saya kira (Shkodran) Mustafi akan fit untuk bermain. Bagaimana para pemain kami menginterpretasikan tugasnya itu menentukan dalam pertandingan melawan tim yang bertahan," lanjutnya.

Perjalanan Jerman di kualifikasi Piala Eropa 2016 sejauh ini tak terlalu mulus. Hanya membukukan dua kemenangan dari empat pertandingan, Jerman menempati peringkat kedua klasemen Grup D dengan tujuh poin.

"Saat ini, kami tidak ada di level permainan yang tinggi seperti selama Piala Dunia. Situasi kami jelas. Kami tidak meraih cukup poin selama musim gugur," lanjut Loew.

"Kami harus menemukan jawaban yang tepat dan lebih kuat dibandingkan di laga melawna Australia. Spekulasi soal menang besar tidak membantu. Yang penting kami mendapat tiga poin," katanya.

Silahkan mampir ke situs cara biar cepat hamil . Hatur nuhun anda sudah mengunjungi Lawan Georgia, Schweinsteiger Akan Jadi Starter

No comments:

Post a Comment