Thursday, March 19, 2015

Berita bola : BOPI Rilis Daftar Klub-Klub ISL dan Perkembangan Proses Verifikasinya

Berita bola : BOPI Rilis Daftar Klub-Klub ISL dan Perkembangan Proses Verifikasinya

sumber berita BOPI Rilis Daftar Klub-Klub ISL dan Perkembangan Proses Verifikasinya : detik.com
Jakarta - Ada kemajuan dari proses verifikasi klub-klub calon peserta Indonesia Super League (ISL) 2015. Meski demikian, masih ada sejumlah klub yang belum memenuhi persyaratan wajibnya.

Demikian diungkapkan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) terkait perkembangan proses verifikasi yang terus mereka lakukan, sebelum menerbitkan rekomendasi izin kick-off ISL, yang ditargetkan bergulir pada awal April.

"Tingkat kelengkapan dokumen secara keseluruhan saat ini sudah di atas 70 persen," kata Ketua Umum BOPI Mayjen (Pur.) Noor Aman, Kamis (19/3/2015).

BOPI kemarin menggelar lanjutan verifikasi dokumen klub-klub ISL di kota Bogor, Jawa Barat, bersama-sama dengan perwakilan PT Liga Indonesia, serta utusan dari PSM Makassar, Persebaya Surabaya, dan Arema Indonesia.

Peningkatan signifikan itu, kata Noor Aman, antara lain, dicapai setelah PT Liga akhirnya mau menyampaikan dokumen kontrak pemain dan pelatih yang sudah disetor klub-klub ISL. Ternyata, selama ini, sebagian besar klub sudah menyetor dokumen itu ke PT Liga. Tinggal Pelita Bandung Raya yang belum melampirkan kontrak pemain dan pelatihnya.

Kontrak kerja profesional adalah salah satu dokumen yang dikategorikan BOPI sebagai syarat wajib, selain dokumen keuangan dan legalitas klub.

"Kalau tiga aspek itu lengkap terpenuhi, barulah klub masuk kategori minimal B yang berpeluang direkomendasikan," Ketua Tim Verifikasi Kolonel. Cba. Iman Suroso mengungkapkan. "Kategorinya bisa jadi A kalo semua aspek telah lengkap dokumennya."Next

Silahkan mampir ke tips supaya segera mengandung . Makasih anda sudah mengunjungi BOPI Rilis Daftar Klub-Klub ISL dan Perkembangan Proses Verifikasinya

No comments:

Post a Comment