Friday, May 15, 2015

Berita bola : Jadi Ketua Tim Transisi, Ini Komentar Bibit Samad Rianto

Berita bola : Jadi Ketua Tim Transisi, Ini Komentar Bibit Samad Rianto

Silahkan mampir juga ke situs cara cepat hamil . Hatur nuhun anda sudah mengunjungi Jadi Ketua Tim Transisi, Ini Komentar Bibit Samad Rianto
Jakarta - Bibit Samad Rianto dipilih menjadi ketua Tim Transisi PSSI. Mantan Wakil Ketua KPK itu mengaku siap memberikan pemikiran-pemikiran untuk memperbaiki sepakbola ke depannya.

Tim Transisi telah menggelar rapat perdana Rabu (13/5/2015) lalu dengan dihadiri oleh 11 anggota. Rapat tersebut tak dihadiri Menpora Imam Nahrawi yang sedang berada di Tiongkok untuk memberikan dukungannya kepada Indonesia di Piala Sudirman.

Rapat perdana tersebut di antaranya melahirkan keputusan Bibit Samad Rianto menjadi ketua Tim Transisi dan Lodewijk Paulus sebagai wakil. Bukan orang sepakbola, Bibit Samad Rianto tetap menegaskan kesiapannya.

"Ketika saya diajak bergabung ke tim transisi untuk menangani sepakbola, artinya ada masalah di sana. Apa nih masalahnya. Dari situ saya merasa siap," ungkap Bibit kepada detikSport, Jumat (15/5/2015).

"Saya belum bisa berkomentar banyak, saya sedang mempelajari dulu tugas-tugasnya. Tapi secara garis besar saya tidak ada masalah. Saya memang bukan orang sepakbola, saya hanya penikmat sepakbola. Tapi saya siap memberikan pemikiran-pemikiran saya," tegasnya.

Terkait tugas selanjutnya, ia mengatakan Tim Transisi akan kembali melakukan pertemuan pada pekan depan. "Selasa depan, kami akan rapat lagi. Saya minta di Kemenpora," kata dia.



sumber berita Jadi Ketua Tim Transisi, Ini Komentar Bibit Samad Rianto : detik.com

No comments:

Post a Comment