Saturday, April 18, 2015

Berita bola : Selamat Ulang Tahun PSSI, Semoga Panjang Umur

Berita bola : Selamat Ulang Tahun PSSI, Semoga Panjang Umur

Silahkan mampir juga ke situs cara cepat hamil . Hatur nuhun anda sudah mengunjungi Selamat Ulang Tahun PSSI, Semoga Panjang Umur
Jakarta - Sekadar mengingatkan bagi yang masih belum tahu berapa usia PSSI saat ini. Pada hari ini, 19 April 2015, organisasi sepakbola nasional ini genap berusia 85 tahun.

Lebih tua bahkan dari usia republik ini.

Dan persis kemarin, negara atau pemerintah, melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga, menyatakan tidak mengakui segala aktivitas organisasi ini.

Kado ulang tahun macam apa ini?

Panjang ceritanya, kawan. Sepanjang lika-liku perjalanan sepakbola kita, tentang masa lalu, kegemilangan, kegelapan, sorak sorai, sumpah serapah, keringat, airmata, darah. Lalu harapan.

Kata Buya Hamka, “jangan takut jatuh, karena yang tidak pernah memanjatlah yang tidak pernah jatuh. Jangan takut gagal, karena yang tidak pernah gagal hanyalah orang-orang yang tidak pernah melangkah. Jangan takut salah, karena dengan kesalahan yang pertama kita dapat menambah pengetahuan untuk mencari jalan yang benar pada langkah yang kedua."

Dalam beberapa tahun terakhir ini sepakbola kita didominasi oleh adegan-adegan yang tidak sedap untuk dikonsumsi. Kusut terus, ribut-ribut melulu. Apakah enak kalau tetangga sampai tahu? Ah, bukankah rekaman pertandingan sepakbola gajah kita juga sudah ditayangkan di media-media luar negeri sana? Ah, bukankah kasus meninggalnya Diego Mendieta juga sudah sampai di telinga internasional?

Ya, ya. Tidak semuanya semacam itu. Tetap ada kisah-kisah kepahlawanan, inspirasi, kebanggaan, yang membuat kita masih bisa bertepuk dada dan kepala tegak.

Tapi, kawan, kita hidup pada masa kini, dan semoga beruntung masih bisa merasakan masa depan bersama anak-cucu kita. Harus ada dongeng untuk diceritakan kepada anak-cucuk kita, bukan? Harus ada dongeng tentang peri yang baik hati, ketimbang menanamkan di kepala anak-cucu kita dengan cerita setan genderuwo yang suka gentayangan di pekuburan.

Ada yang salah dalam pengelolaan sepakbola di sini, di negara kepulauan berpenduduk ratusan juta orang ini. Apakah sepakbola urusan mahapenting di negara ini, njlimet untuk menjelaskannya. Tapi ini sudah terlalu bising buat negara yang juga sedang susah payah mencapai yang namanya keadilan dan kesejahteraan.

Lagi-lagi ini, katakanlah, soal anak-cucu kita nanti. Anak-anak kita yang saban sore hanya main bola saja kerjanya, dengan baju bola bertuliskan Messi, Ronaldo, Ibrahimovic, Rooney, di belakangnya. Mimpi anak-anak.

Selamat ulang tahun, PSSI. Semoga panjang umur. Semoga menjadi lebih baik. Semoga sepakbola dapat menyenangkan anak-anak kita kelak.

Pukul tiga sore hari dijalan yang belum jadi
Aku melihat anak-anak kecil telanjang dada
Telanjang kaki asyik mengejar bola
Kuhampiri kudekati lalu duduk ditanah
Yang lebih tinggi
Agar lebih jelas lihat dan rasakan
Semangat mereka keringat mereka
Dalam memenangkan permainan
Ramang kecil Kadir kecil
Menggiring bola dijalanan
Ruly kecil Riky kecil
Lika-liku jebolkan gawang
Tiang gawang puing-puing
Sisa bangunan yang tergusur
Tanah lapang hanya tinggal cerita
Yang nampak mata hanya para pembual saja
Anak kota tak mampu beli sepatu
Anak kota tak punya tanah lapang
Sepak bola menjadi barang yang mahal
Milik mereka yang punya uang saja
Dan sementara kita disini
Di jalan ini
Bola kaki dari plastik
Ditendang mampir ke langit
Pecahlah sudah kaca jendela hati
Sebab terkena bola tentu bukan salah mereka
Rony kecil Hery kecil
Gaya samba sodorkan bola
Nobon kecil Juki kecil
Jegal lawan amankan gawang
Cipto kecil Iswadi kecil
Tak tik tik tak terinjak paku
Yudo kecil Paslah kecil
Terkam bola jatuh menangis

(Mereka Ada di Jalan ~ Iwan Fals)





sumber berita Selamat Ulang Tahun PSSI, Semoga Panjang Umur : detik.com

No comments:

Post a Comment